Minggu, 11 Juli 2010

Manusia-manusia Langit

Manusia-manusia Langit
Karya : Fai Fasilkom Ui


Jadilah manusia-manusia langit
Yang dengan sayapnya dapat meringankan beban bumi
Jadilah manusia-manusia langit
Dengan biru lembutnya, mampu memberi keteduhan pada bumi
Jadilah manusia-manusia langit dengan sejuta keutamaannya
Ia istimewa karena rela berkorban, dengan tubuhnya ia payungi bumi
Agar tidak kepanasan ...
Ia menjadi mulia, karena baginya ... memberi adalah sebuah keindahan,
Keindahan dan keindahan ...

Tapi manusia langit bukan segalanya
Diatas kecantikannya ... Allah-lah yang maha sempurna
Manusia langit bukanlah segalanya.
Sayapnya bisa lelah, birunya dapat tertutup awan hitam
Tubuhnya tidak mampu menutup seluruh bumi

Dan ia perlu menerima
Menerima sebuah kekuatan untuk menjalankan tugasnya
Karenanya ...
Dipagi hari ia berdzikir
Saat siang ia bekerja dan
Malam hari ia berkhalwat dengan Rabbnya
SEBAB TANPA RABBNYA ... IA PASTI BUKAN APA-APA ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar